f Melawan Virus JavaUnicode dan GEN dengan Smadav - all about the world

Update artikel terbaru dengan bergabung di fan page Christinarwen

Powered By EXEIdeas

Thursday, February 14, 2013

Melawan Virus JavaUnicode dan GEN dengan Smadav

Tidak terasa sudah 1 tahun laptop compaq evo N610c bebas dari  virus, namun belakangan terdapat keanehan, mulai dari tampilan yang berubah dengan sendirinya, kinerja yang menurun drastis dan juga beberapa opsi pada explorer mulai terblokir, yang paling parah adalah rusaknya beberapa gambar, ada yang sampai hilang sebagian, ada yang muncul bintik-bintik yang membuat kesabaran habis untuk segera mencari sumber masalah yang muncul. 

Untuk menangani hal ini memang paling mudah adalah dengan menggunakan virus smadav karena sebagian besar virus yang menginveksi file gambar dapat teratasi dengan Smadav terbaru, untuk kasus yang satu ini smadav terbaru adalah Smadav versi 9.2, setelah proses instalasi dan scanning selesai muculah virus yang beberapa hari ini mengganggu laptop keren nan jadul, berikut screenshot beberapa virus yang terjaring oleh smadav.



Melawan Virus JavaUnicode dan GEN dengan Smadav

Pada gambar diatas dapat kita lihat virus JavaUnicode dan beberapa virus lainnya, seperti GEN.netc dan juga GEN.Crac, dan beberapa file gambar kita akan terhindden untuk menampilkannya kita pilih tab hidden pada gambar diatas lalu tinggal kita unhide.

Meskipun hanya menggunakan versi free smadav namun jika kita perhatikan Smadav kini benar-benar powerfull untuk mengatasi virus yang bahkan antivirus yang bersifat internasional seperti kaspersky, avira, norton dkk tidak bisa mmengatasinya, atau hanya di ignore.

Semoga informasi diatas dapat membantu bagi semuanya terutama yang mengalami hal serupa, tangani sejak muncul gejala atau keanehan yang terjadi sebelum semua data kita bermasalah. selamat mencoba

Share

0 komentar :

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...