f Tarif Smartfren Naik...!? - all about the world

Update artikel terbaru dengan bergabung di fan page Christinarwen

Powered By EXEIdeas

Monday, October 15, 2012

Tarif Smartfren Naik...!?

Setelah banyak di keluhkan oleh banyak pelanggan baik di forum online, offline ataupun media blog, kini Smartfren menaikkan tarif hal ini terjadi kemungkinan sekitar 2 -3 hari yang lalu, entah karena jumlah pengguna atau adanya perbaikan sistem pada internal Smartfren, baik pada sumber daya alat ataupun sumber daya manusia yang nantinya semoga akan meningkatkan pelayanan Smartfren pada pelanggan, karena jika tidak maka kita sebagai pengguna dan pelanggan setia akan sangat dirugikan tidak hanya dalam hal material juga waktu.



Kenaikan tarif pada smartfren dapat langsung kita lihat pada website smartfren pada alamat http://www.smartfren.com/data/ , jika sebelumnya untuk paket unlimited harian seharga Rp 5.000 / hari kini naik menjadi Rp 7.500 / hari. Dan pada paket mingguan juga naik harga dari Rp 30.000 / minggu kini menjadi Rp 39.000 / minggu dan paket bulanan sebelumnya Rp 90.000 / bulan kini menjadi Rp 99.000 / bulan. Untuk paket volume based dan reguler silahkan langsung ke http://www.smartfren.com/data/


Masih tetap slow, paling tidak itu yang masih beberapa mungkin dari kita rasakan sampai saat ini, namun dengan kenaikan harga pada smartfren ini semoga dapat memberikan pelayanan lebih terutama pada koneksi lebih stabil dan cepat, karena pada sebelumnya berdasarkan pengalaman pribadi jika menggunakan paket bulanan yang 90rb yang terjadi adalah beberapa hari dan yang paling parah adalah 2 minggu tidak dapat terkoneksi sama sekali dan itu berlangsung tidak sekali tapi sering kali, namun hal ini bisa diatasi dengan selalu menggunakan paket harian karena dengan paket harian pasti dapat digunakan terlepas koneksi tersebut lambat atau lelet, namun masih tetap dapat dipakai.Meskipun akhirnya jika di hitung biaya internet lebih besar berkali lipat karena menggunakan paket harian.

Paling tidak beberapa cara bisa kita atasi jika dengan kenaikan terif ini membuat kita keberatan tidak hanya dalam hal financial namun juga waktu, yang pertama mengganti paket dari paket data unlimited menjadi volume based, namun jika biaya internet membengkak sebaiknya menggunakan cara kedua, cara kedua yaitu beralih dari Smartfren ke koneksi internet lain seperti Flash, Axis, AHA dll atau mungkin menggunakan koneksi type ADSL karena selain stabil dan juga sama harga jika kita badingkan dengan smartfren pada paket harian.

Semoga informasi diatas dapat berguna bagi kita pengguna koneksi internet smartfren baik pada unlimited, ataupun pengguna paket lain agar lebih stabil tidak lambat sesuai yang dijanjikan. Selama mencoba

Share

0 komentar :

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...