Monday, October 24, 2011
Penyebab Bunyi Hardisk Pada Laptop PC Dan External HDD
Hardisk salah satu media penyimpanan data pada PC dan laptop dan tidak jarang kita jumpai penggunaan hardisk Laptop untuk external hardisk, selain lebih praktis juga lebih ekonomis dengan kapasitas penyimpanan yang besar. Dengan sering terpakainya hardisk tidak sedikit masalah yang akan timbul salah satunya adalah munculnya bunyi pada hardisk baik pada PC, laptop maupun external hdd, sedikit berbagi tentang penyebab Bunyi hardisk.
Bunyi pada hardisk umumnya ada dua penyebab, pertama bunyi yang terjadi ketika hardisk melakukan proses loading ataupun penyimpanan bunyi yang timbul biasanya krek-krek, bunyi ini biasanya berasal dari hardisk lama atau paling tidak yang berumur diatas 3 tahun, bunyi banyak diakibatkan oleh ausnya bagian-bagian di dalam hardisk, karena kebanyakan bagian dari hardisk adalah mekanisme mekanik terutama pada putaran.
Kedua Bunyi tok-tok pada hardisk baik baru maupun lama, hal ini disebabkan kurangnya power atau tidak stabilnya power yang masuk pada hardisk bisa karena power supply yang drop atau kabel yang bermasalah. Untuk permasalahan ini sebaiknya segera ditangani karena tidak hanya akan membuat partisi bermasalah tapi juga fisik dari hardisk itu juga yang akan rusak.
Share
Diposkan oleh Unknown di 6:35 AM
Label: external hdd , hardisk trouble , laptop , pc , Penyebab Bunyi Hardisk , Techno , tok-tok
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment